Riwayat logo Google
dalam perjalanan waktu tahun 1998 hingga 2015 mewarnai google doodle hari ini. Bermula dari logo sederhana yang dipakai oleh Larry Page dan Sergey Brin, kini pada September 2015, Google memamerkan logo baru mereka dengan hurug G yang memiliki empat warna: merah, kuning, hijau, dan biru.
Logo pertama Google yang meluncur pada 1998 diciptakan oleh Ruth Kedar, guru desain di Stanford University. Desain logo ini dibuat sedemikian rupa untuk menciptakan kesan simpel dan mudah, sesuai dengan konsep Google sebagai layanan pencarian web yang praktis, simpel, dan ringan. Pada logo pertama ini, di belakang kata Google terdapat tanda seru (!) sebagai ikon.
30 Agustus 1998, kembali terjadi perubahan. Google menampilkan doodle pertama mereka untuk merayakan Festival Burning Man 1998. Ketika itu Page dan Brin menggunakan bentuk mirip orang di huruf O kedua dalam kata ‘Google’, sebagai tanda bahwa mereka tidak di kantor, jika sewaktu-waktu terjadi masalah di server.
Perubahan berikutnya terjadi pada September 1998 ketika Google menjadi google.com merilis versi beta untuk dinikmati umum. Mei 1999, terjadi perubahan keempat. Kali ini tidak ada lagi tanda seru (!) di belakang kta Google, dan logo tampak lebih mutakhir. Huruf Catull yang digunakan, dengan warna-warni merah, kuning, biru, hijau tetap menjaga keceriaan Google.
Mei 2010, logo Google semakin terang daripada sebelumnya. Kali ini dalam desain, penggunaan bayangan lebih dikurangi. Dan September 2013, pada perubahan keenam, logo Google tidak lagi memakai bayangan, logo tampak datar dengan sedikit penyesuaian tipografi.
Perubahan ketujuh yang terjadi pada September 2015, menampikan logo Google yang lebih unik lagi. Dalam keterangannya, disebut “Logo ini menjadi bagian dari keluarga baru yang mencakup titik-titik Google dan ikon ‘G’.” Ikon G itu sendiri memiiki empat warna yang terdapat dalam keseluruhan huruf Google yang kita kenal selama ini.
Sumber by : http://sidomi.com/404047/riwayat-logo-google-1998-2015-warnai-google-doodle-hari-ini/
Sumber by : http://sidomi.com/404047/riwayat-logo-google-1998-2015-warnai-google-doodle-hari-ini/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar